Cara menempatkan Tag Hreflang Pada WordPress

Tag hreflang adalah salah satu meta tag yang direkomendasikan oleh webmaster google di pertengahan tahun ini. Tag hreflang sendiri untuk menentukan bahasa laman dari situs yang di tampilkan dalam hasil pencarian. untuk menggunakan hreflang sendiri sudah pernah saya terapkan di blogspot memang hasil dari penentuan bahasa situs mempunyai dampak signifikan dihasil pencarian.

Untuk menambahkan tag hreflang di wordpress sangat mudah namun lebih baik pahami dahulu apa itu teg hreflang di webmster. atau anda bisa merujuk pada postingan saya di Versi Terbaru dari Webmaster Tools. sebenarnya update dari webmaster ini berkaitan dengan peluncuran dari algoritma pegion. yang pertengahan tahun ini membuat sontak ramai dan pada puncaknya untuk hasil pencarian kali ini lebih ditekankan di wilayah lokal, bila anda memakai brower smartphone anda pasti di tawarkan beberapa menu yaitu penawaran tentang wilayah yang dimana anda berada. inilah efek dari pegion.

Cara menempatkan Tag Hreflang Pada WordPressSaya beberapa hari melakukan uji coba dengan berbagai tag hreflah menggunakan kombinasi script PHP namun hasilnya nihil bahkan cara yang pernah saya coba terdeteksi error di webmaster. namun setelah dua hari saya mencoba cara ini berhasil untuk menempatkan tag hreflang di wordpress, langsung saja kita lakukan untuk menambahkan tag hreflang di wordpress, berikut ini carannya:

1. Login ke wordpress WP-Admin anda.

2. Pergi dan cari menu navigasi Appearance

3. Geser kebawah pilih menu editor, disitu anda mempunyai beberapa script dari template yang anda gunakan. silahkan cari script Header.PHP, setelah ketemu silahkan klik saja, maka anda akan melihat beberapa script editor dari header tersebut.

4. Cari kode </head> setelah anda mendapatkan anda taruh kode dibawah ini tempat diatasnya

<link href=”<?php the_permalink() ?>” hreflang=’x-default’ rel=’alternate’/>

5. Kalau sudah anda bisa simpan sekarang, untuk melihatnya anda bisa open source website anda untuk memastikan bahwa tag hreflang bekerja dengan baik.

Untuk pengguna blogspot anda bisa membuka di halaman cara menempatkan tag hreflang di blogspot. banyak kasus mungkin saat anda simpan template anda error atau template anda tidak bisa menyimpan script tersebut untuk memecahkan hal ini anda bisa membukan halaman DirectAdmin dari hostingan anda. untuk langkahnya sebagai berikut:

1. Jika anda sudah berada di Halaman directadmin silahkan mencari folder public_html.

2. Kalau sudah anda cari lagi di wp-content / themes / nama template anda.

3 Setelah berada di halaman seperti yang sudah saya berikan petunjuknya anda bisa cari header.php.

4. Taruh kode seperti dibawah ini di atas kode </head>

<link href=”<?php the_permalink() ?>” hreflang=’x-default’ rel=’alternate’/>

5. Dan kemudian anda simpan, untuk melihat silahkan open source halaman web anda.

Sampai disini anda sudah berhasil untuk menempatkan tag hreflang, mungkin dalam benak anda akan bertanya kenapa harus menaruh x-default di tag tersebut? untuk jelasnya anda bisa berkunjung ke panduan webmaster. dan mungkin anda bertanya lagi kenapa ketikan di open suorce yang tampil permalink dari postingan terbaru ketika di halaman beranda? ini bukan suatu masalah karena yang di panggil dalam kode tersebut adalah permalink bukan home page. karena banyak kasus yang sudah saya temui sendiri sering kali saya membuat script PHP untuk mengambil permalink dari home page bentrok akibatnya website tidak bisa dibuka dan satu lagi, pernah saya buat script bisa bekerja dengan baik, artinya bisa mengambil permalink dari home page dan page namun setelah saya terapkan di theme wordpress lainnya tidak bisa bekerja, jadi saya simpulkan mungkin hanya cara ini yang tepat untuk menempatkan tag hreflang di wordpress.

Jika anda mempunyai gagasan lain misalnya anda mempunyai cara lain untuk menempatkan tag hreflang sudi kiranya untuk menambahkan postingan ini di komentar. nanti saya akan perbarui postingan ini agar lebih sempurna dan bermanfaat bagi kawan blogger lainnya. untuk mengecek tag hreflang bekerja anda bisa buka halaman webmaster. bagaiman webmaster menentukan meta tag tersebut dari website anda. semoga artikel ini membantu dan bermanfaat.